Pages

Minggu, 11 April 2010

Saatnya Beralih ke Air Putih....

Cuaca akhir-akhir ini tidak menentu untuk kota batam, hujan dan panas bergantian tapi lebih banyak panasnya ketimbang hujannya. Mungkin karena dipengaruhi letak geografis batam yang berada di daerah kepulauan, hingga awan hitam yang awalnya menyeliputi di atas kota batam segera tergiring angin dan jatuh di tengah laut, dan kalau di daerah lain bisa hujan seharian penuh, di batam jarang kali, dua jam hujan lebat trus udah terang dan panas lagi.


Cuaca batam yang emang seringnya panas,tentunya membuat kita lebih memilih berada di dalam rumah ketimbang ke luar apalagi kalo lagi kanker ... udah deh liburan diisi kegiatan di rumah aja. ^_^


Tapi yang namanya panas tetap terasa, yah iya la... gak ada AC sih, adanya Ase... angin sepoi sepoi he he. Walau kipas angin udah on dan non stop, tetap aja yang namanya keringat mengalir terus plus bawaannya haus banget, hm kebayangnya pasti yang dingin-dingin dan adem, yups kepengen minuman dingin, brrrrh mak nyus.


Ingat minuman dingin pasti ingat ice cream, pop ice, greentea dan sejenisnya, wuaaaa gak kuat ato yang lebih mudah teh es aja deh, tinggal beli es batunya aja ya..., kan di kosan gak ada kulkas.... hm sip.


Apakah kita termasuk orang yang suka minuman siap saji seperti yang gencar diiklan di layar tv? Dengan segala informasi tambahan kesehatan dalam iklan-iklannya? Yups..., kita juga pasti memilih minuman instan/siap saji yang iklannya bagus dan ada embel-embel nilai plusnya. Bener gak? ^_^


Padahal dalam kondisi apapun sebenernya tubuh kita hanya membutuhkan air putih yang bersih dan sehat. Tapi di sekitar kita justru bertebaran air yang tidak kita butuhkan!


Sebenarnya tubuh manusia 60 persennya terdiri dari cairan, kekurangan cairan pada tubuh bisa mengakibatkan beberapa hal seperti sirkulasi darah dan nutrisi tidak lancar, tubuh menjadi lemas, suhu tubuh meningkat, sel-sel yang tidak mampu mempertahankan keseimbangan akan cairan dan elektrolit mengakibatkan kelelahan otot, dan kulit wajah menjadi pudar, fungsi ginjal terganggu, urin tidak mengalir bebas sehingga warnanya tidak jernih dan berbau, asupan cairan yang kurang membuat makanan sukar dicerna usus dan sukar buang air besar.


Dari penelitian THIRST 2009 menunjukkan bahwa 46,1% penduduk mengalami dehidrasi ringan, dengan tanda-tanda rasa haus, air seni sedikit dan pekat, jumlah keringat sedikit, mulut kering, tubuh lemas, hingga kulit yang kehilangan kekenyalannya. Jika dehidrasi semakin tinggi akan mengakibatkan kehilangan kesadaran dan kerusakan otak, karena otak adalah organ tubuh kita yang sangat sensitif terhadap kekurangan air. Dan tubuh kita memerlukan 2-2,5 liter air perhari, sudah termasuk asupan air dan makanan. Karena itu juga Depkes menganjurkan kita untuk mengkonsumsi air 2 liter atau 8 gelas perhari.


Apakah 8 gelas itu bisa dengan mengkonsumsi 8 gelas atau 2 liter air berwarna dan manis? Baik buatan kita sendiri seperti teh manis ataupun minuman siap saji seperti minuman soft drink?


Sedikit mengulas tentang softdrink, minuman ringan ini mengandung zat adiktif seperti altegen, psikoaktif, kafein dan lain-lain. Kafein meningkatkan ekresi kalsium dalam urine, menyeabkan kegelisahan, iritabiltas dan jantung berdebar-debar. Softdrink 300 ml mengandung 7-9 sendok makan gula, padahal tubuh hanya perlu 2-3 sendok makan perhari! So...


Sebut aja namanya Eka, seorang sahabat saya yang diusia mudanya harus mengalami operasi ginjal, setelah ditelusuri emang orangnya susah banget buat minum apalagi air putih, kalo pun minum pasti yang dikonsumsinya minuman kaleng yang manis dan berwarna, air putih? Jauh deh...


Dan itu gak satu dua orang, banyak sekali orang-orang disekitar kita yang mempunyai gaya hidup seperti itu dengan berbagai alasan, ada yang gak enak mimun air gak ada rasa, its my life style (karena lg borju...) dan alasan-alasan lainnya. Dan sama sekali tidak menyadari bahwa minuman tersebut mengandung warna dan gula buatan, yang akan mengendap dan merusak ginjal, mending jika diseimbangkan dengan air putih.., kalo gak ya udah deh ... tinggal mengitung hari aja lagi. Masya Allah...


Bukankan tubuh yang kita miliki, kesehatan yang kita miliki saat ini merupakan salah satu nikmat dan amanah yang Allah berikan? Yang semestinya kita jaga dengan penuh kesadaran.


Stop konsumsi minuman selain air putih mulai saat ini!



1 komentar:

  1. bukankah lebih baik mencegah daripada mengobati... betul? he he he

    BalasHapus